Senin, 17 Desember 2012

Stadion " Persija "

Setelah terpilih menjadi Gubernur DKI Jakarta,Jokowi merealisasikan janjinya.selain mengatasi kemacetan dan banjir,jokowi juga melihat dari aspek olahraga yaitu pembangunan Stadion baru.oembangunan stadion baru sebagai ganti dari stadion Lebak Bulus yang menjadi markas klub Persija di bongkar untuk pembuatan proyek terminal MRT.
setelah mendapat ijin pembangunan yang rencananya akan mulai di bangun pada awal tahun dan akan selesai pada tahun 2015
Dengan dana kira-kira 1 triliun,stadion ini berstandar internasional dan modern tetapi tidak meninggalkan unsur budaya dari ciri khas Betawi.desain stadion ini menyerupai bentuk sorban,tidak seperti berita-berita sebelumnya yang memperkirakan desain stadion jakarta terbaru menyerupai stadion sangkar burung seperti stadion di Cina.
Stadion ini memiliki 3 konsep utama yaitu Hemat Energi,Budaya dan Penghijauan.
dari total 66 hektar,30 hektar di jadikan zona hijau.lahan akan ditanami pepohonan dan mempunyai 4 taman,yaitu taman olahraga,taman wisata,taman tropis dan taman edukasi.selain itu lampu-lampu di tampan menggunakan lampu hemat energi dan memiliki sistem pengelolaan air.di sekitar stadion dan pintu masuk juga terdapat ornamen-ornamen khas Betawi.
stadion ini memiliki kapasitas 50.000 penonton,dan memiliki lahan parkir luas yang di buat di dalam tanah yang bisa menampung 5000 mobil dan 1000 motor.di samping Stadion utama terdapat dua lapangan yang di gunakan untuk latihan seperti yang di anjurkan FIFA sebagai syarat Stadion bertaraf Internasional.apabila bertanding dan latihan di lapangan yang sama kualitas lapangan dan rumput cepat rusak.

 Nama : Stadion BMW (belum resmi)
Dibangun : 2013
Selesai :2015
pemilik : PemKab Jakarta
Kapasitas : 50.000 penonton
Arsitek : Tiyok Prastyoadi
Pemakai :Persija Jakarta

Tidak ada komentar: