Minggu, 01 Desember 2013

Seoul Olympic Stadium

Seoul Olympic Stadium,pusat dari Jamsil Sports Complex yang terletak di distrik Songpa-gu Seoul,Korea Selatan.Seperti halnya stadion Gelora Bung Karno menjadi pusat dari kompleks olahraga di Senayan.Stadion Olympic Seoul memiliki kapasitas sebanyak 69.950 tempat duduk dan bisa dimaksimalkan menjadi 72.000 penonton apabila stadion digunakan untuk acara konser musik,dengan kapasitas tersebut menjadikan stadion Seoul Olympic menjadi yang terbesar di Korea Selatan.
 Mulai di bangun pada tahun 1977 sebagai persiapan untuk menjadi tuan rumah Asian Games 1986 dan Olimpiade 1988.Stadion yang di arsiteki oleh Kim Swoo Geun ini akhirnya resmi di buka pada 29 September 1984 dengan kapasitas penonton 100.000 penonton saat itu.
 Stadion ini sempat menjadi kandang dari Seoul United pada 2007 hingga 2009,dan sekarang terkadang dipakai saat Timnas Korea Selatan menjalani pertandingan Internasional.Selain digunakan unyuk menggelar pertandingan sepakbola,stadion ini juga digunakan untuk menggelar konser musik beberapa musisi ternama seperti Metallica, Lady Gaga, Eminem, MUSE, Michael Jakson, dan Ricky Martin.

Tidak ada komentar: