Selasa, 22 April 2014

Gianluca Pagliuca

Gianluca Pagliuca,lahir di Bologna,8 Desember 1966 dan salah satu kiper legendaris di sepakbola Italia.Kini setelah pensiun jadi pemain bola,Pagliuca menjalani profesi sebagai komentator di Premium Mediaset.
Pagliuca mengawali karir sepakbolanya di Bologna Primavera pada tahun 1984 hingga tahun 1986.Tahun 1987 Pagliuca bergabung dengan Sampdoria yang saat itu dilatih oleh Vujadin Boskov,tapi di musim pertamanya belum mendapat kesempatan bermain begitupun di tahun kedua hanya bermain sebanyak 2 kali.Di musim ketiganya Pagliuca mulai di percaya menjadi kiper utama dan menjadi bagian penting saat menjuarai Piala Italia 1988 - 1989.
Dan tahun 1990 menjadi tahun bersejarah bagi Pagliuca dan Sampdoria,pada tahun tersebut berhasil menjuarai Piala Winners Eropa setelah mengalahkan Anderlect.Dan tahun 1991,Pagliuca turut berperan penting saat Sampdoria meraih Scudetto pertamanya.Di tahun 1992,menjadi tahun kelam bagi Pagliuca karena di partai final Liga Champions Eropa gagal membendung tendangan Ronald Koeman pada babak perpanjangan waktu sekaligus gol tersebut membawa Barcelona menjadi juara.
Penampilan yang gemilang di Piala Dunia 1994 membuat beberapa klub Eropa tertarik untuk merekrutnya.Dan Inter Milan berhasil merekrutnya dari Sampdoria dan transfer tersebut menjadikan kiper termahal saat itu.Di Inter Milan pagliuca hanya meraih 1 trofi yaitu Piala UEFA pada tahun 1998.Setelah 5 tahun berseragam Inter,musim 1990 - 2000 Pagliuca bergabung ke Bologna dan pada musim 2004 - 2005 menjadi sejarah kelah dalam karir sepakbolanya karena Bologna harus degradasi ke Seri B.Musim berikutnya Pagliuca memilih bertahan di Bologna dan melanjutkan karirnya di Seri B.Setahun berkelana di Seri B bersama Bologna,musim berikutnya 2006 - 2007 di usianya yang ke 40,Pagliuca kembali bermain di seri A bersama klub Ascoli dan selesai kompetisi Gianluca Pagliuca memutuskan berhenti sebagai pemain sepakbola.
 Dilevel Tim nasional Pagliuca mulai masuk tim senior pada tahun 1990.Pagliuca termasuk menjadi bagian timnas Italia di Piala Dunia 1990 dan menjadi kiper ke 3 setelah Walter Zenga dan Stefano Tacconi.Pagliuca memulai debutnya saat Italia bertanding melawan Uni Soviet pada 16 Juni 1991.
Di piala dunia 1994 Pagliuca di percaya menjadi kiper utama,tapi dipertandingan pertamanya di piala dunia Italia kalah 1 - 0 dari Irlandia.Di pertandingan kedua Pagliuca mendapat kartu merah setelah menyentuh bola di luar kotak pinalti dan Pagliuca kembali dapat bermain di perempat final.Tetapi Italia kalah di partai final setelah kalah adu pinalti melawan Brazil.Pagliuca berhasil menangkis tendangan pertama Brazil yang dilakukan oleh Marcio Santos.
Di Piala Dunia 1998,Pagluca masuk dalm skuad Italia menjadi kiper kedua setelah Francesco Toldo.Tapi nasib baik berpihak ke pada Pagliuca,Karena Toldo cedera Pagliuca menjadi kiper utama.Tapi langkah Italia harus terhenti di babak perempat final melawan Prancis lewat adu pinalti.Setelah Piala Dunia 1998 Gianluca Pagliuca memutuskan berhenti dari timnas Italia,Total Pagliuca tampil bersama Italia sebanyak 39 kali dan kemasukan 27 gol.

Prestasi :

 Sampdoria
Scudetto : 1 kali [ 1990 - 1991 ]
Piala Italia : 3 kali [  1987 - 1988, 1988 - 1989, 1993 - 1994 ]
Piala Super Italia : 1 kali [ 1991 ]
Piala Winners : 1 kali [ 1990 ]

Inter Milan
Piala UEFA : 1 kali [ 1998 ]

Tidak ada komentar: